Friday, November 16, 2012

Gitgit Waterfall di Buleleng, Bali



Gitgit Waterfall
Air terjun gitgit terdapat di Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Air terjun Gitgit sudah cukup terkenal diantara para turis asing, sehingga banyak turis asing yang berkunjung ke air terjun ini. Karena air terjun gitgit sudah sangat terkenal, maka jalan untuk menuju air terjun ini sangat terawat dengan baik sehingga sangat mudah dijangkau, tidak seperti kebanyakan letak air terjun yang biasanya terdapat di tengah hutan dan diantara tebing yang tinggi, dan dibutuhkan tenaga extra untuk melihat keindahan alam air terjun.


Air terjun gitgit berada diantara perkampungan penduduk dan kebun cengkih. Jalan menuju air terjun gitgit dengan kontur jalan yang landai, tidak terlalu banyak jalan yang menanjak tinggi. Jadi tidak terlalu menguras energi pengunjung.


  Dari tempat parkir kita harus berjalan kurang lebih 500 meter untuk sampai di air terjun gitgit. untuk tarif masuknya dikenai harga Rp 5.000,- / orang. sepanjang perjalanan akan membentang luas perbukitan, pepohonan cengkih, yang hijau dan asri. penduduk lokal yang ramah membuat suasana menjadi tenang.


Jalan menuju air Gitgit Waterfall
Air terjun gitgit terdiri dari 2 buah air terjun dengan ketinggian dan bentuk yang berbeda dan memiliki ketinggian sekitar 35 meter ini sangat asri dan memiliki panorama yang indah dengan udara yang sejuk. Kedua air terjun ini memang tidak terlalu tinggi namun arus airnya cukup deras, dibawah air terjun ini terdapat kolam yang jernih dengan warna kebiruan. Kedua air terjun ini berada diantara tebing yang sempit sehingga suasananya menjadi sedikit gelap dan lembab, ditambah lagi di sebelah kanan tebing terdapat goa.


Aliran air terjun
Aliran air dari air terjun ini sangat jernih melewati aliran sungai yang akan mengalir kebawah yang membentuk air terjun kedua, lanjutan dari air terjun gitgit..

1 comment: