Sunday, March 31, 2013

Curug Ciismun Di Kebun Raya Cibodas

Minggu pagi yang cerah ini memunculkan sebuah ide untuk jalan-jalan ke tempat yang jauh dari keramaian Kota Bogor yang semakin lama mejadi kota kemacetan. Karena hampir setiap weekend selalu saja dimana-mana macet.
Curug Ciismun
muncul deh ide buat pergi ke curug untuk menikmati hawa segar, dingin dan hijaunya dedaunan. alhasil, Curug Ciismun menjadi tujuan hari minggu ini. Sebab, sudah beberapa kali mengunjungi Curug Cibodas yang masih berada di kawasan Kebun Raya Cibodas ini, tapi belum pernah dateng ke Curug Ciismun karena letaknya yang dipisahkan oleh Kebun Raya Cibodas, jadi klo jalan kaki lewatin Kebun Raya rasanya jauh..

Curug Ciismun ini berada di kawasan Kebun Raya Cibodas juga, tepatnya di Desa Cimacan, Kec. Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

  
Untuk menuju kawasan Kebun Raya Cibodas dapat dilakukan dengan menggunakan kendaraan pribadi atau angkutan umum. Untuk pengguna kendaraan pribadi perjalanan ke kawasan ini bisa melewati kawasan agropolitan.

Jalan setapak beralaskan batu kali
Apabila dari arah Bogor, sebelum Pasar Cipanas terdapat gang bertuliskan "Wisata Agropolitan" berada di sebelah kanan jalan. setelah memasuki kawasan Wisata Agropolitan akan menemui jalanan menanjak dan curam di sertai dengan tikungan yang tajam, kondisi jalan ini tidak begitu bagus karena jalan yang tersusun dengan bebatuan, namun dengan melalui jalur ini akan mempercepat waktu sekitar 20 menit untuk sampai di gerbang belakang Kebun Raya Cibodas.

Pelataran Ciismun

Tiket masuk ke kawasan Kebun Raya Cibodas adalah Rp 6.000 untuk orang dewasa dan Rp 3.000 untuk anak-anak. Jika membawa mobil, mobilnya boleh dibawa masuk dengan membayar uang masuk parkir sebesar Rp 15.500. Sebelumnya membayar tiket masuk di pintu gerbang kebun raya sebesar Rp 2.000 per orang dan Rp 5.000 untuk mobil.

Perjalanan kearah curug ini dari pintu belakang dilanjutkan dengan cara jalan kaki melalui jalan setapak beralasakan batu kali menelusuri tepian sungai kecil yang menanjak. Jarak ke curug ini dari pintu belakang ini sekitar 1 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 20 menit aja, gak banyak buang energi deh..


No comments:

Post a Comment